Sunday, January 13, 2013

Tempat makanan kucing yang dapat dikontrol dengan iPhone



Kini anda dapat mengontrol pemberian makan untuk kucing kesayangan anda menggunakan      teknologi canggih yang disebut dengan Pintofeed. Pintofeed adalah sebuah pasangan antara aplikasi iPhone dengan sebuah tempat makan kucing dan anjing yang terintegrasi melalui jaringan WiFi. Melalui Pintofeed, pemilik kucing akan dapat mengontrol pemberian makanan kucing-kucing kesayangan mereka dari jarak jauh secara nirkabel. Dalam analogi sederhana, ketika anda tengah sibuk bekerja di kantor dan rumah anda ditinggalkan kosong begitu saja, hanya ada kucing kesayangan anda, maka anda tetap akan dapat mengontrol porsi dan jadwal makanan siang si kucing menggunakan iPhone anda. Dan bimsalabim, kotak makanan pintofeed akan terbuka dan kucing anda akan tahu kalau itu adalah makanan mereka. Selain itu, jika perangkat mengalami kerusakan, maka anda akan segera mendapatkan pemberitahuan melalui iPhone anda. Dan ternyata satu buah iPhone yang sudah terinstall aplikasi pintofeed ini dapat digunakan untuk mengontrol beberapa kotak pintofeed lainnya sekaligus. Dan tips untuk menggunakan perangkat ini adalah, letakkan kotak pintofeed pada tempat biasa si kucing melakukan aktifitas makannya agar si kucing tidak terlalu susah menemukan lokasi makanan mereka. 



Sumber: http://www.gizmag.com/pintofeed

1 comment: